Modem (modulator-demodulator) adalah perangkat jaringan yang berfungsi mengubah data analog menjadi digital, atau sebaliknya dari data digital dikonvert ke analog. Berbagai jenis modem menawarkan keunggulan dan keamanan dengan sistem password untuk mengaksesnya. Modem ADSL (biasa digunakan untuk Speedy) maupun flash sekarang ini banyak dipakai oleh pengguna internet yang semakin hari kian bertambah.
Pada artikel kali ini merupakan pengalaman pribadi yang hendak kami tuangkan mengenai modem ADSL merk TP-Link. Modem tidak bisa diakses, gara-gara lupa password yang telah kami ganti. Secara default username dan password adalah admin, dan demi keamanan password modem tersebut harus diganti dengan kata kunci baru agar tidak mudah disusupi oleh hacker yang gemar mencuri bandwidth.
Seiring waktu berlalu ... jadi lupa passwordnya, catatan juga hilang entah kemana. Kebiasaan othak-athik kemudian kami jalankan dan akhirnya ketemu juga solusinya untuk mereset (clear) password/username ke default alias setting bawaan pabrik. Caranya sebagai berikut :
1. Hidupkan modem TP-Link.
2. Tekan dan tahan tombol RESET yang ada di bagian belakang perangkat selama
kurang lebih 10 detik.
3. Modem akan reboot secara otomatis
5. Muncul kotak dialog authentication required, dan sekarang sudah bisa diisi
username : admin dan password : admin
Demikian pengalaman yang kami temui dan solusi untuk mereset password dan username modem TP-Link ke setting default. Ternyata modem JKNetwork dapat juga direset dengan cara di atas. Semoga bermanfaat bagi sobat yang mungkin juga kelupaan akan password modem.
Baca lainnya :
- Cara Reset Printer Canon MP258
- Recovery Password di Chrome
- Recovery Password di Firefox
- Cara Mempercepat Koneksi Internet Windows 7
- Browsing dan Download Lebih Cepat
- DNS Tepat Internet Tambah Cepat
- Atasi Internet Lambat dengan TCPOptimizer
Setelah direset, apakah internetnya bisa langsung konek lagi, padahal kita juga tdk punya catatan user & pass speedy
BalasHapusReset modem mengakibatkan semua setting kembali ke default, jika agan gak punya catatan username & password speedy sebaiknya minta lagi ke PLAZA TELKOM
Hapuswow,,, :D sekarang blognya Om Dodo's lengkap sekali yah... thumb up. sorry out of topic. hehe
BalasHapuspak, lain kali kasih cara buat mempercepat modem smartfren yang sekarang super lemot apalagi sering RTO y pak... trims
sy sudah pake cara kyk buat cari DNS terbaik pake software apa lupa tp ngefeknya sdkit sekali, bahkan masih sering RTO
pelanggan smartfren tambah banyak tapi nggak dibarengi penambahan bandwidth, so ... lemot dah. ibarat mas zaky pake' motor ducati tapi lewat di gang yg sempit ... nggak bakalan bisa capai top speed.
Hapusdah pernah coba software Modem Booster blum?