Entri yang Diunggulkan

Cara Aktivasi MS. Office 2019 Secara Mudah

Microsoft telah merilis aplikasi MS. Office 2019 paling baru untuk menggantikan MS. Office 2016 maupun MS. Office 2013 . Beberapa sobat ...

13 Juni 2014

Western Digital Mengenalkan Interface SATA Express

Western Digital (WD) dalam Computex 2014 mengenalkan desain interface terbaru SATA Express untuk hybrid HDD dan SSD. SATA Express merupakan interface berbasis PCIe dan standar transfer data paling baru yang ditemukan pada Chipset Intel 9 Series.

Sebelumnya, SATA Express seperti hanya khayalan semata, namun sekarang berkat hadirnya Chipset Intel 9 Series maka interface dengan transfer hyper speed menjadi kenyataan. SATA Express sangat menarik karena menawarkan sebuah langkah peningkatan kecepatan transfer dan daya lebih rendah dibanding pendahulunya. Selain itu terdapat keseragaman antara storage bus dan interface bus pada komputer.

Western Digital Mengenalkan Interface SATA Express

Keseragaman antara storage bus dan interface bus memberikan peluang pertumbuhan baru bagi vendor storage. Hadirnya interface SATA Express juga dapat menurunkan biaya menjadi lebih kecil dengan menghilangkan (remove) line PCI Express Sync melalui SRIS (Separate Reflock with Independent SSC), ini berarti dapat pula menurunkan biaya untuk kabel.

SATA Express memungkinkan user untuk menggunakan SSD, SSHD dan HDD pada common bus tunggal. Menurut Western Digital, prototip ini menggunakan standar dari sebuah standar driver set AHCI.



0 komentar:

Posting Komentar