Entri yang Diunggulkan

Cara Aktivasi MS. Office 2019 Secara Mudah

Microsoft telah merilis aplikasi MS. Office 2019 paling baru untuk menggantikan MS. Office 2016 maupun MS. Office 2013 . Beberapa sobat ...

15 Agustus 2012

GPU ARM Second Generation Mali-T600 Series

ARM mengenalkan GPU (Graphics Processing Units) second generation Mali-T600 series yang ditujukan untuk SmartPhone, Tablet dan Smart-TV. Didesain berdasarkan Mali Midgard, Mali-T600 series hadir dengan 3 GPU yaitu Mali-T624, Mali-T628 serta Mali-T678. Setiap produk membawa peningkatan performa hingga 50 %. Mali-T600 series adalah GPU pertama yang memasukkan Adaptive Scalable Texture Compression (ASTC), yaitu teknologi untuk mengoptimalkan kinerja GPU dan meningkatkan masa pakai baterai.

GPU ARM Second Generation Mali-T600 Series

"Orang mengharapkan standar tinggi dari komputasi visual pada smartphone, tablet dan smart-TV mereka dengan akses tanpa batas ke dunia digital dan konten pribadi. GPU compute memungkinkan hal ini sebab akan meningkatkan berbagai fungsi perangkat mobile dengan masa pakai baterai yang tersedia. ARM terus fokus pada optimasi system-wide dengan mengintegrasikan teknologi CPU dan GPU untuk mendorong performa tinggi serta efisiensi energi", kata Pete Hutton, seorang manajer umum dari divisi media processing ARM.

GPU Mali-T624 menawarkan skalabilitas satu sampai 4 core, sedangkan Mali-T626 dilengkapi hingga 8 core mempunyai performa grafis 2 kali lipat dan kinerja GPU compute dibanding Mali-T624. Sementara GPU ARM Mali-T678 menawarkan performa tertinggi yang mampu memberikan performa sampai 4 kali lipat jika dibandingkan dengan Mali-T624 melalui peningkatan ALU.

ASTC mendukung format pixel dan bit rate yang luas dan secara signifikan mampu meningkatkan kualitas dibanding format lain. Dengan demikian seorang desainer dapat menggunakan kompresi teksture dan memilih format dan bit rate yang optimal. Inilah yang membuat produk ARM lebih hemat baterai dibandingkan Intel, AMD maupun NVIDIA.

Ketiga model GPU ARM second generation Mali T-600 series dirancang untuk memberikan dukungan kepada Open GL ES 1.1, Open GL ES 2.0, Open GL ES 3.0, DirectX 11 FL9_3, DirectX 11, full profile OpenCL 1.1  dan Google Renderscript.


Baca juga :


0 komentar:

Posting Komentar