Laman

16 Mei 2018

Chipset Intel Z390 Express Untuk Mainstream Desktop

Intel telah merilis Chipset Z390 Express yang ditujukan untuk mainstream desktop (MSDT). Chipset Intel Z390 Express diposisikan lebih tinggi dari Chipset Intel Z370 Express. Support processor Intel Core 8th Generations kode Coffee Lake dan generasi berikutnya. Seperti semua Chipset Intel 300 Series lainnya, interface Chipset Z390 dengan processor LGA 1151 melalui bus DMI 3.0, mempunyai 24 jalur PCI Express 3.0, 6 port SATA 6 Gbps dengan dukungan AHCI dan RAID, serta 3 konektor M.2/U.2 32 Gbps.

Chipset Intel Z390 Express Untuk Mainstream Desktop

Chipset Intel Z390 Express menempatkan 6 port USB 3.1 gen 2 10 Gbps, 10 port USB 3.1 gen 1 5 Gbps, dan 14 port USB 2.0. Sehingga total terdapat dukungan konektivitas USB sebanyak 30 port. Teknologi Intel SmartSound juga hadir dengan fitur audio/voice offload DSP yang akan mengurangi beban CPU dalam memproses audio yang bertumpuk. Pada tingkat fisik masih terdapat bus audio Azalia yang dihubungkan ke audio CODEC dengan proses native signal mendekati 0. Dengan demikian diharapkan Chipset Z390 mampu memproses konversi speech to text secara native.

Chipset Intel Z390 Express juga menghadirkan update platform networking dengan mendukung interface 1 GbE MAC, merekomendasikan pabrikan motherboard untuk menyertakan card Intel Wireless-AC 9560 dengan 802.11ac dan Bluetooth 5. Chipset Intel Z390 Express masih memberikan dukungan teknologi Turbo Boost 2.0 dan Intel Hyper Threading.

Fitur Chipset Intel Z390 Express :
- Support for 8th Generation
- Overclocking
- Intel® Rapid Storage Technology
- Intel® Rapid Storage Technology
- Intel® Optane™ Memory Support
- Intel® Wireless-AC Support
- Intel® Smart Sound Technology
- Intel® High Definition Audio
- USB 3.1 Gen 2
- USB 3.1 Gen 1
- USB 2.0 High-Speed
- USB Port Disable
- Serial ATA (SATA) 6 Gb/s
- SATA Port Disable
- Intel® Platform Trust Technology
- PCI Express 3.0 Interface
- 8th Generation Intel® Core™
- Intel® Integrated 10/100/1000 MAC




Tidak ada komentar:

Posting Komentar