Laman

01 Agustus 2017

Processor Intel Coffee Lake Yang Siap Diluncurkan

Intel sedang mempersiapkan processor terbaru yaitu Intel Core 8th Generations yang diberi kode Coffe Lake untuk menggantikan Skylake dan Kaby Lake. Processor Intel Coffee Lake dibangun dengan teknologi microarsitektur 14nm mendukung memory dual channel DDR4-2666 MHz. Intel Coffee Lake tetap memiliki fitur iGPU yang support DisplayPort 1.2 dan HDCP 2.2. Intel Coffee Lake juga disiapkan untuk memberikan jawaban bagi pesaingnya AMD yang telah merilis Ryzen 7-Series dan Ryzen 5-Series.

Processor Intel Coffee Lake Yang Siap Diluncurkan

Processor Intel Coffee Lake masih mengandalkan socket LGA1151 akan dipasangkan dengan Chipset Intel 300 Series. Intel juga menjanjikan bahwa Coffee Lake masih kompatible dengan motherboard berbasis Chipset Intel 200 Series melalui update BIOS.

Tahap awal Intel akan merilis Coffee Lake high-end 6 core yang berada pada lineup Core i7 dan Coffee Lake mid-range 6 core untuk Core i5. Fitur yang ada pada Coffee Lake Core i7 adalah Hyper Threading yang mengaktifkan 12 logical CPU dengan cache L3 sebesar 12 MB. Sedangkan untuk Coffe Lake Core i5 menampilkan L3 cache 9 MB. Fitur lain yang masih diandalkan pada Coffee Lake adalah Turbo Boost untuk menggenjot performa CPU sampai batas frekuensi tertentu.

Processor Intel Coffee Lake Yang Siap Diluncurkan

Setidaknya ada dua Coffe Lake Core i7 yaitu Core i7-8700K dan Core i7-8700 dengan fitur 6 core 12 thread untuk kelas high-end. Intel Core i7-8700K hadir dengan multiplier Unlocked, dibekali clock 3.70 GHz yang mampu dipercepat hingga 4.70 GHz via Turbo dan tampil dengan TDP 95 Watt. Sedangkan Core i7-8700 (multiplier Locked) mempunyai clock 3.20 GHz dan melalui Turbo bisa mencapai 4.60 GHz serta TDP 65 Watt.

Dalam kelas mid-range, Intel menyiapkan Core i5-8600K dan Core i5-8400. Keduanya tampil dengan fitur 6 core 12 thread dan L3 cache 9 MB. Coffee Lake  Core i5-8600K datang dengan multiplier Unlocked, base clock 3.60 GHz dan bisa digenjot sampai 4.30 GHz serta TDP 95 Watt. Core i5-8400 (multiplier locked) dipersenjatai dengan clock dasar 2.80 GHz dan melalui Turbo bisa mencapai 4.00 GHz dan tampil dengan TDP 65 Watt.

Processor Intel Coffee Lake ini menurut rencana akan dirilis pada kuartal ketiga tahun 2017 sekitar akhir September, atau paling tidak kuartal keempat.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar