Laman

04 April 2017

Spesifikasi Motherboard ECS Z270-Lightsaber

ECS merilis produk motherboard kelas premium terbaru untuk mendukung soket LGA1151. Produk itu adalah ECS Z270-Lightsaber yang mensupport processor Intel Kaby Lake. Motherboard ECS Z270-Lightsaber dibangun dengan basis Chipset Intel Z270 untuk menggantikan produk lama mereka ECS Z170-Lightsaber.

Spesifikasi Motherboard ECS Z270-Lightsaber

Motherboard ECS Z270-Lightsaber dilengkapi kombinasi konektor daya 24-pin dan 8-pin. Hal ini untuk mengkondisikan pasokan daya ke CPU dengan VRM 14-phase dan memberikan power bagi 4 slot DIMM DDR4 yang mendukung memory dual channel DDR4 hinggakapasitas 64 GB. Selain itu juga memasok listrik ke dua slot PCI-Express 3.0 x16. ECS Z270-Lightsaber juga masih membekali PCI-Express 3.0 x4 yang terhubung dengan Chipset Z270 PCH. Disamping itu tersedia empat slot PCI-Express 3.0 x1 untuk ekspansi.

ECS Z270-Lightsaber mengandalkan konektivitas untuk media penyimpanan (storage) dengan memasang 6 port SATA 6 Gbps, satu slot M.2 32 Gbps dan port U.2 32 Gbps dengan fitur NVMe booting dan dukungan Intel Optane. Sedangkan konektivitas USB, ECS membekali dengan dua port USB 3.1 Type-A yang mampu mentransfer data sampai kecepatan 10 Gbps. ECS Z270-Lightsaber masih mendukung USB 3.0 5 Gbps dengan memasang 6 port di bagian belakang dan 2 port di bagian depan.

Untuk bagian tata suara, Motherboard ECS Z270-Lightsaber dipersenjatai dengan 115 dBA SNR CODEC onboard. Disamping itu terdapat Capasitor berkelas audio dan IC OP AMP TI NE5532AP yang bisa diganti karena dipasang pada sebuah soket IC.

Satu lagi tak kalah penting ECS Z270-Lightsaber menggunakan koneksi Gigabit Ethernet yang digerakkan oleh kontroller Killer E2500. Bagi anda yang suka melakukan tweak BIOS disediakan dual-BIOS dengan switching manual untuk beralih diantara dua EEPROM. Untuk mempercantik tampilan dilengkapi juga dengan RGB LED. ECS belum memberikan keterangan tentang harga motherboard Z270-Lightsaber.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar