Intel saat ini tampaknya telah keluar dari kebiasaan untuk menempatkan 3 processor Core i7 HEDT (High-End Desktop) dalam setiap generasinya. Ini terbukti dari daftar lineup Core i7 Broadwell-E dengan menyiapkan 4 SKU Broadwell-E. Keempat procesor HEDT tersebut adalah Core i7-6800K, Core i7-6850K, Core i7-6900K dan Core i7-6950X.
Core i7-6800K dan Core i7-6850K memiliki fitur 6 core, Hyper Threading dengan mengaktifkan 12 logical CPU dan L3 cache sebesar 15 MB. Core i7-6800K mempunyai clock 3.40 GHZ dengan Turbo Boost bisa mencapai 3.60 GHz. Sedangkan Core i7-6850K hadir dengan clock 3.60 GHz dan 3.80 GHz via Turbo Boost.
Untuk Core i7-6900K dipersenjatai 8 core, 16 logical CPU Hyper Threading dan L3 cache 20 MB. Memiliki base clock 3.20 GHz dan mampu digenjot hingga 3.70 GHz melalui teknologi Turbo Boost. Core i7-6950X adalah processor yang paling top dengan mengandalkan 10 core, mengaktifkan 20 logical CPU Hyper Threading dan L3 cache 25 MB. Dilengkapi clock 3.00 GHz dan 3.50 via Turbo Boost.
Keempat Broadwell-E ini menampilkan TDP 140 W, unclocked base-clock multiplier dan kompatibel dengan motherboard berbasis socket LGA2011v3. Intel merencanakan untuk melepas Broadwell-E ke pasar pada kuartal kedua tahun 2016.
Sumber : TechPowerUp
bisa bantu gua gak bro
BalasHapusweh ... bantuan apa gerangan bro ...
Hapus