VLC media player bulan Februari ini memasuki usianya ke-10 dan sudah mencapai versi 1.1.7 untuk platform Windows. VLC adalah sebuah aplikasi player bersifat bebas (free) dan open source cross-platform yang mampu digunakan untuk memainkan hampir semua file multimedia, DVD, audio CD, VCD dan berbagai protocol streaming.
VLC dengan installer kecil akan tetapi mempunyai beberapa keunggulan, antara lain :
- Sederhana, handal dan cepat
- Support terhadap hampir semua format video (MPEG-1/2, DIVX, MPEG-4 ASP, XviD, 3ivX D4, H.261, H.263/H.263i, H.264/MPEG-4 AVC, Cinepak, Theora, Dirac/VC-2, MJPEG (A/B), WMV 1/2, WMV 3/WMV-9/VC-1, Sorenson 1/3 (Quicktime), DV (Digital Video), On2 VP3/VP5/VP6, Indeo Video v3 (IV32), Real Video 1/2/3/4)
- Mendukung format audio (MPEG Layer 1/2, MP3 - MPEG Layer 3, AAC - MPEG-4 part3, Vorbis, AC3 - A/52 (Dolby Digital), E-AC-3 (Dolby Digital Plus), MLP / TrueHD">3, DTS, WMA 1/2/3, FLAC, ALAC, Speex, Musepack/MPC, ATRAC 3, Wavpack, Mod (.s3m, .it, .mod), TrueAudio (TTA), APE (Monkey Audio), Alaw/µlaw, AMR (3GPP), MIDI 3, LPCM, ADPCM, QCELP, DV Audio, QDM2/QDMC (QuickTime), MACE)
- Mampu memainkan file multimedia yang belum 100% terdownload
- Mendukung berbagai sistem operasi (OS) seperti Windows (2000/XP/Vista/7), Linux, Mac dan Unix
- Media Converter dan Streamer
Untuk yang mau mencoba menggunakan aplikasi VLC 1.1.7 (Windows) silahkan download di sini. Oke ... mari kita instal di PC.
1. Dobel klik file vlc-1.1.7-win32 - pilih bahasa installer - OK
2. Klik Next (2 kali) maka akan muncul jendela Choose Component,
kita bisa melakukan costumasi di sini - Next
3. Selanjutnya menentukan lokasi installer, secara default akan berada pada
C:\Program Files\VideoLAN\VLC atau klik Browse ... untuk menempatkan
di directory lain - klik Instal
4. Proses Instal program berjalan tunggu hingga selesai - klik Finish
5. Klik OK pada jendela Privacy and Networking Policies
6. Pada waktu menggunakan VLC player 1.1.7 untuk pertama kali,
sistem akan membangun ulang chace font selama beberapa saat
7. VLC player 1.1.7 -pun sudah bisa anda gunakan untuk memainkan file-file
multimedia seperti film atau musik
Artikel Terkait :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar