Entri yang Diunggulkan

Cara Aktivasi MS. Office 2019 Secara Mudah

Microsoft telah merilis aplikasi MS. Office 2019 paling baru untuk menggantikan MS. Office 2016 maupun MS. Office 2013 . Beberapa sobat ...

29 Oktober 2011

Submit Ke Google Untuk Meningkatkan Pengunjung Blog/Web

Berbagai cara dapat dilakukan untuk meningkatkan jumlah pengunjung pada blog atau web. Sebuah website maupun blog yang masih baru tidak akan langsung ter-indeks secara otomatis oleh mesin pencari (search engine). Hal ini disebabkan mesin pencari tidak mempunyai database blog/web baru tersebut. Kalau boleh kami analogikan seperti ini : "Anda tinggal di suatu tempat yang baru, tentu saja akan sulit ditemukan oleh teman yang ingin mencari, karena orang di daerah tersebut belum mengenal anda. Untuk itu anda harus segera lapor dan mendaftar pada Ketua RT setempat dan berkenalan dengan tetangga sehingga mereka tahu keberadaan anda". 

Nah ... dalam hal ini lapor dan mendaftar ke Ketua RT bisa diidentikkan dengan submit ke search engine dan web directory, sedangkan berkenalan dengan tetangga sama halnya seperti aktifitas blog walking ataupun tukar link dengan situs lainnya.

Submit Ke Google Untuk Meningkatkan Pengunjung Blog/Web

Dengan demikian submit ke web directory atau juga submit ke mesin pencari besar seperti Google, Yahoo, Bing dan Ask wajib hukumnya jika ingin blog/web anda mudah ditemukan oleh search engine. Kali ini akan kami tampilkan cara yang ditempuh untuk submit ke Google.

1. Tambahkan URL (Uniform Resource Locator) ke Google Webmaster Tools
2. Login dengan akun Google anda ke Webmaster Tools 
3. Klik tombol Add a site yang berada disebelah kanan layar
4. Isikan alamat URL blog/web anda pada kotak dan klik Continue

Submit Ke Google Untuk Meningkatkan Pengunjung Blog/Web

5. Akan muncul halaman Verify ownership, copy semua meta tag

Submit Ke Google Untuk Meningkatkan Pengunjung Blog/Web

6. Masuk ke blogger.comRancangan (Design) - klik tab Edit HTML dan centang
    kotak Expand Template Widget
7. Letakkan (paste) meta tag tadi di bawah <head> atau
    <b:include data='blog' name='all-head-content'/>

    Contoh :

<html>
<head>
<meta name="google-site-verification" content="kurukPYAPLdhhmLqTd013GmTOjKKpLx6WBdMDnoZ-IM" />
<title> My title </title>
</head>
<body>
page contents
</body>
</html>

8. Klik tombol SIMPAN TEMPLATE
9. Kembali ke halaman webmaster tools Verify ownership - klik Verify

Demikian cara yang ditempuh dalam melakukan submit blog/web ke Google melalui webmaster tools. Dalam beberapa hari coba anda masukkan kata kunci blog/web pada kotak pencarian Google dan lihat hasilnya. Selamat mencoba semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar