Entri yang Diunggulkan

Cara Aktivasi MS. Office 2019 Secara Mudah

Microsoft telah merilis aplikasi MS. Office 2019 paling baru untuk menggantikan MS. Office 2016 maupun MS. Office 2013 . Beberapa sobat ...

11 Desember 2016

Spesifikasi Motherboard Gigabyte Aorus Z270X-Gaming 7

Gigabyte tak mau ketinggalan dalam merancang motherboard berbasis chipset Z270 dengan memamerkan Aorus Z270X-Gaming 7. Setelah pesaingnya mempertotonkan ASUS Z270 Series, MSI Z270 Series dan ASRock Z270 Series. Motherboard ini dikenal juga sebagai Gigabyte GA-Z270X-Gaming 7 untuk mendukung Processor Intel Kaby Lake socket LGA 1151.

Spesifikasi Motherboard Gigabyte Aorus Z270X-Gaming 7

Motherboard Aorus Z270X-Gaming 7 dibangun berbasis Chipset Intel Z270 Express tampil dengan logo kepala Eagle diatas radiator chipset. Motherboard ini dibekali phase power VRM 12+2 untuk memberikan pasokan daya ke socket LGA 1151 dan empat slot DIMM yang support DDR4 4000 MHz hingga kapasitas 64 GB.

Slot ekspansi terdiri atas tiga slot PCI Express 3.0 x16 dan tiga PCI express 3.0 x1 untuk memberikan support bagi multi-GPU NVIDIA SLI atau CrossfireX. Bagian storage dibekali enam port SATA III 6 Gbps, port U.2 generasi baru dan dua Ultra fast SSD M.2.

Spesifikasi Motherboard Gigabyte Aorus Z270X-Gaming 7

Anda akan menjumpai beberapa tombol untuk keperluan overclocking yang dikendalikan oleh chip Turbo B-Clock. Sedangkan untuk konektivitas, motherboard Aorus Z270X-Gaming 7 dipersenjatai dengan chip Ethernet Killer E2500. Satu lagi tak ketinggalan adalah chip audio Core Sound 3D untuk memberikan sistem tata suara menakjubkan.


09 Desember 2016

Motherboard MSI Z270 SLI PLUS dan MSI Z270 SLI

MSI melalui facebooknya mengenalkan Motherboard Z270 Series yang di desain dengan basis Chipset Intel Z270 Express. Motherboard ini adalah MSI Z270 SLI PLUS dan MSI Z270 SLI yang seolah mewakili sebagai bentuk persaingan melawan pesaingnya. Seperti kita tahu bahwa dua pabrikan besar lain ASUS dan ASRock telah lebih dulu mengumumkan motherboard berbasis Chipset Intel 200 Series.

Baik MSI Z270 SLI PLUS maupun MSI Z270 SLI, keduanya support Processor Intel Kaby Lake socket LGA 1151. Dan tentu saja kedua board mendukung multi GPU NVIDIA SLI.

Motherboard MSI Z270 SLI PLUS dan MSI Z270 SLI


MSI Z270 SLI PLUS

Motherboard MSI Z270 SLI PLUS tampil dengan warna kontras antara hitam dan putih. Memiliki 10 Phase PWM yang dilengkapi dua heatsink besar sebagai pendingin. Motherboard dengan form factor ATX ini dipersenjatai dengan empat slot DIMM yang support fitur MSI DDR4 Boost, sehingga memungkinkan motherboard ini untuk berjalan pada profil XMP. Semua slot DIMM dilindungi oleh metal.

Pada slot ekspansi terdapat tiga PCI Express 3.0 x16, tiga slot PCI Express 3.0 x1 dan dua slot Turbo M.2. Sedangkan bagian storage dilengkapi dengan enam port SATA III. Selain itu masih ada port dual USB 3.0 di front panel.

Untuk audio, MSI Z270 SLI PLUS menampilkan fitur panel Audio Boost untuk menghadirkan kualitas suara premium yang mereka sebut sebagai solusi Mystic Light RGB. Panel I/O ini dilindungi oleh metal berwarna hitam putih.


MSI Z270 SLI

Motherboard MSI Z270 SLI hadir dengan form factor ATX yang juga mempunyai empat slot DIMM DDR4. Board terlihat lebih hitam dibanding SLI PLUS karena hanya ada sedikit warna putih. Slot ekspansi memiliki tiga PCI Express 3.0 x16, tiga slot PCI Express 3.0 x1 dan dua slot Turbo M.2. Enam port SATA III dan dual port USB 3.0 di bagian panel depan. Juga fitur Audio Boost juga masih hadir pada board ini.

MSI belum mempublikasikan tentang harga MSI Z270 SLI PLUS dan MSI Z270 SLI dan waktu rilis di pasaran.


MSI Z270 Tomahawk

MSI Z270 Tomahawk

Motherboard MSI Z270 Tomahawk juga akan menambah lineup motherboard produk MSI yang khusus ditujukan bagi kalangan Gamer. MSI mengklaim bahwa Z270 Tomahawk sanggup memberikan bandwidth USB 3.1 (gen 2) hingga 1000 MBps. Mereka menyebutnya sebagai X-Boost. Disamping itu MSI juga memberikan garansi bandwidth tiap port sampai 8 GBps berkat penggunaan chip controller ASMedia AS2142 sebagai motor penggerak port USB 3.1.



07 Desember 2016

Cara Ubah Warna Taskbar Tanpa Mengubah Warna Start Screen Windows 10

Sistem Operasi Windows 10 hadir dengan fitur menarik dan memungkinkan anda untuk melakukan beberapa pengaturan. Termasuk pengaturan dalam personalization yang tampil menakjubkan. Anda dapat mengatur warna atau membuat transparan pada Start Screen, Taskbar, Action Center dan Title bar.

Pada artikel kali ini mari kita coba melakukan pengaturan warna Taskbar tanpa mengubah warna Start Screen. Berikut cara yang harus ditempuh :

1. Buka seting Personalization dengan cara :
    - Klik kanan Desktop - pilih Personalize, atau
    - Tekan tombol Windows + I - pilih Personalization.

2. Klik menu Colors pada sisi sebelah kiri - pilih warna
    untuk Taskbar sesuai selera anda.

3. Scroll layar anda sampai ke bawah, lalu atur tombol
    Show color on Start, taskbar, and action center pada posisi On.

4. Posisikan tombol ke Dark pada item Choose your app mode.
    Maka seketika jendela Settings akan berwarna Hitam.
   
Cara Ubah Warna Taskbar Tanpa Mengubah Warna Start Screen Windows 10

5. Asuk ke registri editor dengan cara tekan tombol Windows + R
    kemudian ketik regedit.

6. Arahkan ke HKEY_CURRENT_USER\SOFTWARE\Microsoft\
    Windows\CurrentVersion\Themes\Personalize.

7. Arahkan pandangan anda ke pane sebelah kanan. Dobel klik key
    ColorPrevalence - ubah Value data menjadi 2.
   
Cara Ubah Warna Taskbar Tanpa Mengubah Warna Start Screen Windows 10

8. Tutup registri editor untuk menyimpan setting registri dan lihat
    perubahan yang telah anda buat.

Begitu mudah kan dalam mengubah warna taskbar tanpa ikut ubah warna pada start screen. Jika suatu saat anda ingin kembali ke setting default, tinggal ubah key ColorPrevalence menjadi 1. Semoga bermanfaat.




05 Desember 2016

Download Analisis Ulangan Uraian dan Pilihan Ganda Untuk SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MA

Sebagai ujung tombak di dunia pendidikan, seorang guru wajib menguasai kemampuan dalam melakukan analisis ulangan atau analisis hasil pembelajaran. Analisis yang dilakukan menjadi tolok ukur bagi seorang guru dalam mengembangkan pembelajaran selanjutnya. Analisis ulangan bisa disajikan dalam bentuk uraian (essay), pilihan ganda atau gabungan antara uraian dan pilihan ganda.

Analisis ulangan meliputi komponen analisis butir soal, penentuan batas kelompok atas dan kelompok bawah, program remidi serta pengayaan. Disamping itu juga dimuat siswa yang belum ikut ulangan dapat dimasukkan dalam form ulangan susulan. Untuk memudahkan dalam menganalisis ulangan dapat digunakan program aplikasi Microsoft Office Excel.

Download Analisis Ulangan Uraian dan Pilihan Ganda Untuk SD/MI. SMP/MTs dan SMA/MA

Program aplikasi Analisis ulangan yang kami sajikan cukup simpel dan mudah digunakan. Sobat tinggal mengisi data ulangan siswa. Secara otomatis aplikasi Analisis Ulangan akan menampilkan semua hasil analisis dan anda tinggal print-out. Jika anda berminat menggunakan program Analisis Ulangan ini silakan download secara free alias gratis. Anda juga boleh melakukan modifikasi sesuai keinginan dan kondisi sekolah. Silakan download Analisis Ulangan yang kami simpan di Uptobox.com, kemudian ekstrak dan lakukan analisis

Aplikasi Analisis Ulangan ini memiliki menu :
- Input Jawaban
- Cetak Analisis Ulangan
- Cetak Daftar Nilai
- Cetak kelompok Atas dan Bawah
- Cetak Nilai Remidi, Pengayaan dan Susulan

Anda tinggal memilih kelas yang akan dilakukan analisis, kemudian memasukkan hasil ulangan pada menu Input Jawaban lalu cetak analisis. Perlu diingat bahwa aplikasi ini dapat digunakan untuk satu kelas saja. Apabila sobat ingin menganalisis kelas lain, anda dapat melakukan copy aplikasi sebanyak kelas yang ingin dianalisis. Semoga bermanfaat.


Download :
- Analisis Ulangan Uraian
- Analisis Ulangan Pilihan Ganda
- Analisis Ulangan Uraian-Pilihan Ganda



Baca juga :
- Cara Membuat Soal Online via Google Docs/Google Drive
- Cara Menampilkan Soal Online di Blog/Web
- Cara mengetahui Hasil Soal Online
- Cara Membuka Password Excel 2016 dan 2013

03 Desember 2016

Cara Mengamankan File Excel 2016 Agar Tidak Bisa Dibuka Orang Lain

Pekerjaan yang telah kita buat dengan kerja keras, apalagi dokumen sangat rahasia perlu untuk diamankan. Hal ini untuk menghindari bocornya file penting ke pihak lain. Terlebih lagi karya ini merupakan master piece anda yang tidak boleh orang lain membuka dan mengcopy-paste secara sembarangan. Oleh karenanya file penting harus anda amankan agar tidak bisa diakses oleh pihak lain.

Pada paket Microsoft Office 2016 juga masih disertakan fitur untuk mengamankan dokumen yang telah kita buat. Dan pada kali ini kita akan membahas cara mengamankan file berbasis Excel 2016 agar tidak bisa dibuka orang lain. Proteksi yang kita pilih adalah dengan melakukan enkripsi menggunakan password.

Langkah ataupun cara yang harus dilakukan sebagai berikut :

1. Buka file Excel 2016 anda.

2. Klik ribbon File, pada item Info klik Protect Workbook.

3. Pilih Encrypt with Password pada menu dropdown Protect Workbook.
 
Cara Mengamankan File Excel 2016 Agar Tidak Bisa Dibuka Orang Lain

4. Ketik Password anda - OK. Ketik ulang password pada Confirm Password,
    klik OK lagi.
 
Cara Mengamankan File Excel 2016 Agar Tidak Bisa Dibuka Orang Lain

5. Klik Save atau Save As untuk menyimpan file Excel 2016 yang telah kita
    enkripsi.

6. Pada saat anda ingin membuka file Excel yang telah kita enkripsi maka
    akan muncul form untuk mengisikan Password.
 
Cara Mengamankan File Excel 2016 Agar Tidak Bisa Dibuka Orang Lain


Begitulah cara untuk mengamankan file Excel 2016 agar tidak bisa dibuka oleh orang lain. Sekalipun file Excel ini jatuh ke tangan pihak lain, maka mereka tidak dapat membukanya. Bahkan aplikasi macam Excel Password Remover pun juga tidak akan sanggup membuka proteksi.



Baca juga :
- Cara Membuka Password Excel 2016 dan 2013