Entri yang Diunggulkan

Cara Aktivasi MS. Office 2019 Secara Mudah

Microsoft telah merilis aplikasi MS. Office 2019 paling baru untuk menggantikan MS. Office 2016 maupun MS. Office 2013 . Beberapa sobat ...

03 September 2011

Amankan Data Dengan Aplikasi Thumbscrew

Berbagai data penting yang anda miliki perlu untuk diamankan agar semua data tersebut tidak hilang atau rusak. Dalam usaha mengamankan data dapat dilakukan dengan berbagai aplikasi atau software yang mempunyai kemampuan proteksi, baik yang bersifat gratis (free) ataupun berbayar. Kali ini kami tampilkan salah satu aplikasi gratis untuk mengamankan data penting yaitu Thumbscrew. Aplikasi ini mampu memproteksi data yang tersimpan dalam semua perangkat USB mass storage pada PC. 

Amankan Data Dengan Aplikasi Thumbscrew

Tumbscrew dapat meng-enable ataupun disable penulisan data ke semua perangkat USB mass storage. Anda dapat menggunakan Thumbscrew untuk menjadikan Flash disk, Hard disk (SATA/PATA) dalam status read only. Dengan demikian semua perangkat penyimpanan tidak dapat ditulis. Status read only sangat bermanfaat ketika anda mengakses data di PC lain sehingga dapat terhindar dari proses penulisan data oleh virus ataupun aplikasi berbahaya lainnya.

Cara penggunaan aplikasi Thumbscrew sangat sederhana, tinggal ekstrak dan doble klik pada file Thumbscrew.exe, maka pada systray akan nampak statusnya. Thumbscrew berukuran kecil 233.93 KB dan bersifat portable, jadi bisa anda jalankan lewat Flash disk. Apabila anda tertarik untuk menggunakan aplikasi Thumbsrew bisa download di sini.


Baca juga :



0 komentar:

Posting Komentar